JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Tim Aju Kodim 0827/Sumenep tiba di Dermaga Batu Guluk Kepulauan Kangean dalam rangka kegiatan TMMD ke 121 TA 2024 yang akan dilaksanakan selama satu bulan di Desa Buddi, Kecamatan Arjasa.
Anggota Staf Teritorial Serda Ainur keberangkatan dengan menggunakan KMP. Dharma Bahari Sumekar III kemarin pukul 17.00 WIB dan tiba di Pulau Kangean pada pukul 04.30 WIB.
Tim aju itu beranggotakan anggota staf teritorial, logistik, penerangan dan unit Intel.
“Kedatangan kami disini di sambut antusias oleh masyarakat Kangean,” ucap anggota Staf Teritorial Serda Ainur. Senin (22/7/2024).
Menurutnya, masyarakat di Kangean sangat senang dengan kehadiran TNI di Desa Buddi, pasalnya nanti akan di gelar TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) selama satu bulan penuh dengan membangun berbagai infrastruktur untuk kesejahteraan masyarakat.
Serda Ainur mengatakan setibanya di Pulau Kangean pihaknya bersama rombongan tim aju langsung menuju tempat Kotis (Komando Taktis).
“Kita lakukan penyiapan segala sesuatunya di Kotis di bantu masyarakat setempat, ini sebagai pusat pengendali kami selama pelaksanaan TMMD di Desa Buddi,” ungkapnya. (REDJAVA/PENDIM****)