Tiang Roboh Diterjang Angin, Tim Elang Satlantas Sumenep Bergerak Cepat

  • Whatsapp
Suasana Tim Elang Satlantas Sumenep Saat Mengevakuasi Tiang Roboh di Jalan Raya, Rabu (05/02/2025)
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Bencana cuaca ekstrem kembali mengguncang Kabupaten Sumenep, Madura.

Pada Rabu siang, sebuah insiden yang tak terduga membuat arus lalu lintas di pusat kota lumpuh total.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Sebuah tiang penerangan jalan umum (PJU) yang terpasang di Jalan Trunojoyo roboh akibat diterjang angin kencang, menyebabkan kemacetan parah dan menghentikan pergerakan kendaraan dalam sekejap.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 11.40 WIB, tepatnya di simpang empat Toko Mic Mac. Tiang PJU yang tumbang itu jatuh melintang di jalan raya, memblokir jalur kendaraan dari arah utara menuju selatan.

Kejadian ini sempat membuat panik pengendara yang terjebak dalam kemacetan.

Untungnya, tak ada korban jiwa yang jatuh dalam musibah tersebut.

Menanggapi situasi darurat ini, Tim Elang Satlantas Polres Sumenep segera bertindak cepat.

Dengan sigap, mereka mengerahkan personel untuk mengevakuasi tiang yang roboh dan mengalihkan arus lalu lintas.

Setelah beberapa menit kerja keras, tiang yang semula menutupi jalan berhasil dipindahkan ke sisi jalan, dan lalu lintas pun kembali berjalan lancar.

“Kami segera bergerak setelah menerima laporan. Beruntung tidak ada korban jiwa, namun kejadian ini menjadi peringatan bagi kita semua untuk lebih waspada terhadap cuaca ekstrem yang dapat terjadi kapan saja,” kata Kanit Tujarwali Satlantas Sumenep, IPDA Dita Pradiptya, SH saat dikonfirmasi awak media.

Petugas kepolisian bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Sumenep untuk memastikan kejadian serupa tidak terulang.

“Sebagai langkah antisipasi, masyarakat diminta untuk tetap berhati-hati, terutama saat melintas di daerah yang rentan terhadap angin kencang dan bencana alam lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, cuaca buruk diprediksi masih akan melanda beberapa kawasan Sumenep dalam beberapa hari ke depan.

“Kami mengimbau agar semua pihak, baik pengendara maupun masyarakat, selalu waspada terhadap perubahan cuaca yang bisa datang secara tiba-tiba,” pungkasnya. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan