JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Sejumlah mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Wiraraja (Unija) yang mengambil peminatan Hukum Pidana kini tengah menjalani Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Polres Sumenep.
Program ini bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung dalam praktik penegakan hukum pidana, sekaligus memperkuat pemahaman teoritis yang telah diperoleh di bangku kuliah.
Dosen Pendamping Lapangan (DPL), Dr. Moh. Zeinudin, S.H., S.H.I., M.Hum., menegaskan bahwa PKL ini dirancang untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan profesional dalam menangani perkara pidana sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.
“Dalam PKL ini, mahasiswa tidak hanya sekadar mengamati, tetapi juga mempelajari secara langsung bagaimana sistem hukum pidana bekerja di tingkat kepolisian. Mereka akan memahami alur penyelesaian perkara, mulai dari tahap laporan, penyelidikan, penyidikan, hingga pelimpahan berkas ke Kejaksaan untuk tahap penuntutan,” ujarnya kepada media ini, Senin (3/2/2025).
Ia menambahkan bahwa keterlibatan mahasiswa dalam proses ini diharapkan dapat membangun keterampilan analitis dan teknis dalam menangani kasus pidana.
Dengan demikian, lulusan Fakultas Hukum Universitas Wiraraja akan memiliki kesiapan lebih baik untuk berkarier sebagai advokat, jaksa, hakim, maupun profesi hukum lainnya.
“Banyak aspek dalam praktik hukum pidana yang tidak bisa sepenuhnya dipahami hanya melalui teori di kelas. Melalui PKL ini, mahasiswa bisa melihat secara langsung bagaimana penyidik bekerja, bagaimana alat bukti dikumpulkan, serta bagaimana suatu perkara bisa berlanjut ke tahap penuntutan. Ini sangat penting untuk membentuk pemahaman yang utuh tentang proses hukum,” lanjutnya.
Sementara itu, Polres Sumenep menyambut baik program ini dan berkomitmen memberikan bimbingan serta pengalaman praktik yang bermanfaat bagi para mahasiswa.
Sinergi antara institusi pendidikan dan aparat penegak hukum diharapkan dapat melahirkan lulusan yang tidak hanya memahami teori, tetapi juga memiliki pengalaman dalam praktik penegakan hukum di lapangan.
Berikut daftar mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Wiraraja yang tengah menjalani PKL di Polres Sumenep:
- Moh. Irwan Riskiyanto
- Hervian Rangga Maulana
- Widianto
- Satria Ulul Azmi
- Ach. Musyarrofah
- Hamdani Ready
- Muhammad Arsyn Nufus
- Ach. Syarif Hidayatullah
- Teguh Ghara Samudera
“Dengan adanya program ini, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh wawasan lebih luas dan kesiapan lebih matang dalam menghadapi dunia kerja di bidang hukum,” pungkasnya. (REDJAVA****)