Sumenep Swimming Championship 2025: Ajang Bergengsi Cetak Bintang Renang Masa Depan

  • Whatsapp
Sumenep Swimming Championship 2025, Ajang Bergengsi Cetak Bintang Renang Masa Depan
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Dunia olahraga air di Kabupaten Sumenep kembali bergelora! Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Renang Antar Pelajar Sumenep Swimming Championship 2025 resmi digelar di Kolam Renang Mutiara Tirta, Kamis (30/1/2025).

Ajang ini menjadi panggung bagi talenta muda untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka di lintasan air.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Sebanyak 126 atlet muda bertarung dalam enam nomor bergengsi, yakni 25 meter gaya bebas, 50 meter gaya dada, 50 meter gaya bebas, 50 meter gaya punggung, 50 meter gaya kupu-kupu, serta nomor estafet 4 x 50 meter gaya bebas.

Ketua Akuatik Indonesia Kabupaten Sumenep, Faisal Riza Baisuni, menegaskan bahwa kejuaraan ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ajang pencarian bakat bagi atlet pemula yang belum pernah meraih gelar juara di kejuaraan mana pun.

Fokusnya adalah menemukan bakat-bakat baru yang bisa diproyeksikan untuk memperkuat Sumenep di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025.

“Kami ingin memberikan kesempatan bagi atlet muda yang benar-benar fresh. Mereka yang pernah juara di level mana pun tidak diperkenankan ikut. Ini adalah panggung bagi mereka yang baru memulai perjalanan sebagai atlet renang,” kata Faisal saat dikonfirmasi awak media, Jum’at (31/01/2025).

Ia juga menambahkan bahwa kejuaraan ini akan menjadi barometer perkembangan olahraga renang di Sumenep.

Jika bibit-bibit muda ini terus diasah, bukan tidak mungkin Sumenep akan memiliki atlet yang mampu bersaing di tingkat provinsi hingga nasional.

“Harapannya, mereka yang tampil di sini tidak berhenti setelah kejuaraan ini. Kami akan terus memantau dan mendukung perkembangan mereka agar bisa membawa nama Sumenep ke level yang lebih tinggi,” pungkasnya. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan