Peringati HUT ke-21, PIPAS Rutan Sumenep Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Jokotole

  • Whatsapp
Peringati HUT ke-21, PIPAS Rutan Sumenep Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Jokotole, Selasa (14/01/2024)
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-21 Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS), PIPAS Rutan Sumenep menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jokotole, Selasa (14/1/2025).

Kegiatan yang berlangsung dengan khidmat ini dipimpin langsung oleh Ketua PIPAS Rutan Sumenep, Eni Ridwan, serta dihadiri seluruh anggota PIPAS.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Diawali dengan apel penghormatan kepada para pahlawan, kegiatan ini menjadi momen refleksi untuk mengenang jasa para pejuang yang telah berkorban demi bangsa dan negara.

Prosesi kemudian dilanjutkan dengan tabur bunga di makam para pahlawan sebagai bentuk penghormatan atas pengorbanan mereka.

Ketua PIPAS Rutan Sumenep, Eni Ridwan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang penghormatan kepada para pahlawan, tetapi juga sarana untuk menanamkan nilai-nilai kepahlawanan di dalam diri anggota PIPAS.

“Ziarah ini mengingatkan kita semua untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan semangat kebersamaan dan dedikasi. Kami ingin terus berkontribusi dalam mendukung tugas pemasyarakatan sekaligus menjaga semangat kebangsaan,” ujar Eni Ridwan.

Momentum HUT ke-21 ini juga dimaknai sebagai ajang introspeksi untuk terus memberikan kontribusi positif, baik di lingkungan pemasyarakatan maupun masyarakat luas.

PIPAS Rutan Sumenep menegaskan komitmennya dalam menjaga nilai-nilai persatuan dan semangat kebangsaan.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama, mendoakan para pahlawan agar mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, serta memohon keberkahan bagi perjalanan PIPAS ke depan.

“Peringatan HUT ke-21 ini menjadi pengingat bahwa perjuangan tidak hanya milik masa lalu, tetapi juga tanggung jawab masa kini untuk meneruskan semangat membangun bangsa,” pungkasnya. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan