JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep, Abdul Wasid, mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN di lingkungan Kemenag Sumenep untuk berkomitmen melaksanakan kewajiban institusional dengan baik.
Seruan ini disampaikan saat apel pagi rutin yang digelar di halaman kantor Kemenag Sumenep, Senin 13 Januari 2025.
Dalam arahannya, Abdul Wasid menekankan pentingnya pelaksanaan tugas yang tidak hanya mengutamakan kedisiplinan dan tanggung jawab, tetapi juga menjunjung tinggi nilai kebersamaan.
“Apel pagi bukan sekadar rutinitas. Ini adalah momen penting untuk saling mengenal, mempererat solidaritas, dan menyampaikan informasi strategis dalam rangka meningkatkan kinerja institusi,” tegas Abdul Wasid dihadapan para peserta apel.
Pihaknya mengajak seluruh elemen di bawah naungan Kemenag Sumenep, baik di wilayah daratan maupun kepulauan, untuk bersinergi dalam mewujudkan Zona Integritas (ZI).
Langkah ini bertujuan menuju pencapaian Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
“Komitmen ini adalah kewajiban bersama, mulai dari pimpinan, pengawas madrasah, pengawas Pendidikan Agama Islam (PAI), kepala madrasah, penyuluh agama, kepala Kantor Urusan Agama (KUA), hingga seluruh ASN dan Non-ASN,” ujar sosok orang nomer satu di Kemenag Sumenep.
Menurut dia, kita semua bertanggung jawab memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memastikan kemudahan akses pelayanan bagi seluruh lapisan umat.
Abdul Wasid juga menekankan bahwa mewujudkan birokrasi yang bersih dan berintegritas merupakan wujud nyata pengabdian Kemenag kepada masyarakat.
“Saya berharap seluruh jajaran Kemenag Sumenep dapat menjaga semangat kerja dan profesionalisme untuk terus memberikan kontribusi terbaik,” tandasnya.
Rangkaian apel pagi ini ditutup dengan harapan agar semangat kerja yang berkhidmat untuk umat dapat diimplementasikan dalam setiap langkah dan tugas sehari-hari, menjadikan Kementerian Agama Sumenep sebagai institusi yang dapat diandalkan oleh masyarakat. (REDJAVA/Ss****)