Sumenep Hadirkan Kalender Event 2025, Perpaduan Budaya dan Hiburan Sepanjang Tahun

  • Whatsapp
Pamflet Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo dan Calender Event 2025
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Kabupaten Sumenep semakin mantap meneguhkan diri sebagai destinasi wisata unggulan dengan meluncurkan Kalender Event Sumenep 2025.

Beragam acara budaya, olahraga, seni, dan hiburan dirancang untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi masyarakat maupun wisatawan sepanjang tahun.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, SH, MH, menyampaikan optimisme terhadap potensi besar sektor pariwisata daerah.

“Sumenep memiliki kekayaan budaya yang luar biasa. Dengan Kalender Event 2025 ini, kami ingin menghadirkan beragam kegiatan yang tidak hanya menghibur, tetapi juga menggambarkan identitas lokal yang membanggakan. Ini adalah kesempatan untuk memperkenalkan Sumenep kepada dunia,” kata Bupati Fauzi dalam keterangan tertulisnya, Senin (13/01/2025).

Menurut sosok orang nomer satu di lingkungan Pemkab Sumenep menyebut Kalender Event Sumenep 2025 menghadirkan kegiatan di setiap bulan yang menggabungkan tradisi, inovasi, dan semangat kebersamaan.

Berikut beberapa acara unggulan yang patut dinantikan:

1. Januari
Festival Kreasi Anak Yatim (19 Januari) menjadi pembuka tahun yang sarat akan nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial

2. Februari
Bulan ini dimeriahkan oleh Pameran Lukisan ‘Ngopree Soengenep’ (7 Februari) yang menampilkan seni lokal, serta Madura Dream Wedding Fest (23 Februari), sebuah pameran pernikahan adat khas Madura.

3. Maret
Semarak Ramadan akan terasa dengan Festival Bazaar Takjil Ramadan dan Festival Berbagi Takjil 1446 H, menciptakan suasana hangat di bulan penuh berkah.

4. April
Tradisi lokal dipertahankan melalui Festival Layangan Led Night Kite Fest (5 April), Festival Ketupat Madura (6 April), dan Festival Ojhung Madura (20 April).

5. Mei
Pecinta olahraga dan seni tubuh dapat menikmati Turnamen Kasti, Madura Body Contest, serta berbagai festival unik lainnya seperti Dandangan Distrik Festival.

6. Juni
Acara bertema tradisional akan mendominasi bulan ini, mulai dari Festival Permainan Tradisional hingga Madura Culinary Festival yang menyuguhkan cita rasa khas daerah.

7. Juli
Salah satu sorotan besar adalah Sayembara Logo Sumenep 757, yang melibatkan kreativitas masyarakat, serta Madura Jeep Offroad 4×4, yang menawarkan tantangan ekstrem bagi para penggemar otomotif.

8. Agustus hingga Desember
Kalender ini ditutup dengan rangkaian acara spektakuler, termasuk Madura Ethnic Carnival (MEC), Festival Musik Keroncong, Festival Sapi Sonok, dan Madura Beach Volleyball Tournament.

Bupati Fauzi berharap kalender ini dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk merayakan identitas budaya Sumenep sekaligus menarik perhatian wisatawan domestik dan internasional.

“Sumenep bukan hanya tentang keindahan alam, tetapi juga tentang kekayaan tradisi dan keramahan warganya. Kami mengundang semua pihak untuk hadir dan merasakan keunikan daerah ini,” pungkasnya. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan