JAVANETWORK.CO.ID.BANGKALAN – Perssu Madura City menunjukkan permainan agresif sejak menit pertama saat menghadapi Cahaya Madura Muda (CMM) Pamekasan dalam laga pembuka Liga 4 Asprov Jatim Grup D, Minggu (5/1/2025).
Dengan strategi pressing tinggi dan pola switch play, Perssu berupaya menembus pertahanan CMM yang tampil defensif di awal pertandingan.
Laskar Kuda Terbang mendominasi penguasaan bola sepanjang 20 menit pertama, memaksa CMM lebih banyak bertahan. Namun, meski bermain agresif, Perssu kesulitan menciptakan peluang bersih di area kotak penalti lawan.
Di sisi lain, CMM hanya sesekali melancarkan serangan balik untuk meredam intensitas tekanan dari Perssu.
Peluang emas pertama Perssu tercipta di menit ke-22, ketika dua kali tembakan keras pemain mereka membentur mistar gawang CMM. Tak berhenti di situ, pada menit ke-31, aksi solo dari winger kiri Perssu hampir mengubah skor.
Sayangnya, tendangan mendatar yang dilepaskan hanya melebar tipis di sisi gawang.
Meski terus menekan dengan kombinasi permainan cepat dan umpan-umpan pendek, pertahanan CMM tetap solid dan disiplin menjaga area kotak penalti. Hingga babak pertama usai, dominasi Perssu belum mampu berbuah gol, dan skor bertahan imbang 0-0.
Pertandingan ini menjadi ajang unjuk kekuatan lini pertahanan CMM, sementara Perssu menunjukkan potensi besar sebagai tim yang ofensif.
Babak kedua akan menjadi momen krusial bagi kedua tim untuk memecah kebuntuan dan meraih poin perdana. (REDJAVA****)