JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep melakukan Tour Studi Tiru ke Kantor Kemenag Kota Malang pada hari Senin 30 September 2024 kemarin.
Kegiatan Tour Studi Tiru ini bertujuan mempelajari implementasi Zona Integritas yang telah berhasil diterapkan di Kantor Kementerian Agama Kota Malang, Jawa Timur.
Sementara saat dikonfirmasi awak media, Kepala Kantor Kemenag Sumenep Abdul Wasid, MPd mengatakan Studi Tiru ini adalah upaya strategis dalam peningkatan kinerja dan layanan publik.
Pihaknya melihat Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Malang itu sudah berhasil menerapkan Zona Integritas dengan sangat baik diantara Kemeng yang ada di Jawa Timur.
“Hal ini menjadi sebuah inspirasi kami (Kemenag Sumenep) untuk datang kesini. Ini menjadi contoh nyata bagi kami untuk mengadopsi hal-hal baik,” kata Abdul Wasid, MPd, Selasa (01/10/2024).
Kepala Kemenag kelahiran Sumenep itu berharap dari hasil Tour Studi Tiru ini nantinya akan juga diterapkan di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep menuju birokrasi baik.
“Nantinya dari hasil Tour Studi Tiru ini akan diterapkan di Kantor Kemenag Sumenep untuk mewujudkan birokrasi yang bersih, transparan dan akuntabel menuju Zona Integritas,” tegasnya.
Diterangkan oleh Abdul Wasid, MPd dalam rangka mewujudkan birokrasi yang baik dirinya harus melakukan inovasi, salah satunya dengan langkah Tour Studi Tiru ini.
“Kami berdiskusi mencakup berbagai aspek perencanaan, pelaksanaan hingga evaluasi program yang mendukung untuk menuju Zona Integritas,” pungkasnya. (REDJAVA****)