Akhir Juni Harga Komoditas Tomat Kembali Normal di Pasar Tradisional Anom Sumenep

  • Whatsapp
Salah Satu Pedagang di Pasar Anom Tradisional Anom Sumenep
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Harga komoditas tomat di pasar tradisional Sumenep, Jawa Timur mulai turun. Dimana harga tomat kembali ke harga asal yakni dikisaran Rp 5 ribu per kilogram.

Salah seorang pedagang tomat Johar mengatakan, sebelumnya harga tomat terus melambung bahkan pernah mencapai harga Rp 40 ribu perkilogramnya. Padahal sebelum-sebelumnya harga tomat hanya dikisaran Rp8 ribu hingga Rp10 ribu perkilogramnya.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

“Harganya perlahan sudah mulai turun, dan saat ini sudah kembali normal. Tidak hanya itu, stok tomat saat ini juga melimpah. Karena para petani banyak yang panen,” ujarnya kepada awak media, Senin (24/06/2024).

Selain harga tomat lanjut Johar harga sayur kol juga mengalami penurunan menjadi Rp14ribu perkilogramnya, dari sebelumnya Rp30 ribu perkilogramnya.

“Sayur kol juga ikut turun. Sebelumnya sempat naik sangat dua kali lipat. Sekarang sudah kembali keharga normal,” sebutnya. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan