Tutup Pekan Seni Madura VII STKIP PGRI Sumenep, Wabup Hj Dewi Khalifah Harapkan Berlangsung Berkesinambungan

  • Whatsapp
Wabup Sumenep Hj Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi Saat Memberikan Sambutan Pada Acara Penutupan Pekan Seni Madura VII STKIP PGRI Sumenep di Lapangan GOR A Yani, Sabtu (15/06/2024) Malam.
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID.SUMENEP – Wabup Sumenep, Hj Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi menghadiri dan menutup secara resmi Pekan Seni Madura VII yang bertempat disisi timur GOR A Yani, Desa Pabian, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Sabtu (15/06/2024) malam.

Acara yang bertemakan “The Pentahelix Or Art”, dimeriahkan oleh musik tong-tong Pangeran Arya Wiraraja serta beberapa penampilan dari juara 1 baca puisi, juara 1 lomba festival Can Macanan “Si Manis”.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Wakil Bupati (Wabup) Sumenep, Hj Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada STKIP PGRI Sumenep yang telah melakukan inovasi-inovasi pendidikan Merdeka Belajar.

“Sehingga mampu meningkatkan skil dan keahlian dengan kegiatan-kegiatan yang positif seperti menggelar Pekan Seni Madura VII ini,” kata Hj Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi mengawali sambutannya.

Salah satunya menurut orang nomer dua di Kabupaten Sumenep itu menuturkan dengan ikut mengembangkan program ekonomi kreatif dan produktif di kabupaten berjuluk kota Keris ini.

“Festival Seni Madura VII inikan juga dalam rangka memeriahkan Bulan Bung Karno, jadi pemuda saat ini harus dapat menjadi pemuda yang menjadi harapan bangsa,” terang Nyai Eva sapaannya.

Ketua Muslimat NU Kabupaten Sumenep itu menyebut bahwa dengan acara Festival Seni Madura VII STKIP PGRI Sumenep ini tentunya akan menarik dengan digelarnya beberapa kegiatan didalamnya.

“Yang jelas kegiatan ini banyak membawa kemanfaatan dengan memberikan edukasi kepada masyarakat dan mendongkrak perekonomian, khususnya para pelaku UMKM,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia atas nama Pemerintah Kabupaten Sumenep berharap agar acara seperti Festival Seni Madura VII STKIP PGRI Sumenep dapat terus dilaksanakan di masa-masa mendatang.

“Pemkab Sumenep berharap kegiatan seperti Festival Seni Madura VII STKIP PGRI Sumenep ini tidak stagnan cuma hari ini, namun bisa berkelanjutan dan berkesinambungan di tahun mendatang,” tutup Hj. Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi.

Sementara itu, Ketum UMKM Sanggar Lentera menjelaskan kegiatan Pekan Seni Madura ini adalah upaya untuk mempresentasikan nilai-nilai kesenian yang ada di Kabupaten Sumenep.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat bermanfaat dan menciptakan masyarakat yang apresiatif terhadap seni dan budaya. Karena Bangsa yang hebat adalah yang mampu menghargai budaya leluhur,” singkatnya.

Tampak hadir dalam kesempatan itu, Wabup Sumenep Hj Dewi Khalifah, SH, MH, MPdi, Kadisbudporapar, Moh Iksan, SPd, MT, Ketua PT PPLP PGRI, Ketua STKIP PGRI Sumenep, Dr. Asmoni, MPd dan mahasiswa STKIP PGRI Sumenep. (REDJAVA****)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan