Lewat Kontes Ikan Cana, Bupati Sumenep sampaikan Pentingnya Komunitas Sebagai Penunjang Sektor Perekonomian

  • Whatsapp
Bupati Sumenep Foto Bersama Dengan Juara Kontes Ikan Cana Di Desa Torbang
banner 468x60

JAVANETWORK.CO.ID – SUMENEP – Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi SH MH menyampaikan pentingnya sebuah komunitas sebagai sarana meningkatkan nilai terhadap hobi yang kita cintai, hal ini disampaikan bupati saat menghadiri kontes Ikan Cana bertempat di desa Torbang Kecamatan Batuan, Sumenep Madura Jawa Timur, Minggu (17 April 2022)

Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi didepan juri dari luar daerah juga mengatakan keberagaman yang menjadi kekayaan dan Ikon yang ada di kabupaten ujung timur pulau Madura.

Bacaan Lainnya

banner 468x60

Keberagaman tersebut adalah kekayaan dan potensi yang perlu dikembangkan, sebagai sarana untuk meningkatkan nilai lebih ditengah masyarakat,

“Salah satunya untuk meningkatkan sektor perekonomian masyarakat, karena dengan kegiatan kontes seperti ini akan meningkatkan nilai jual lebih ditengah masyarakat,” terang Bupati Ra Fauzi.

Politisi muda PDIP Sumenep menambahkan bahwa juga menunjukkan kekuatan sebuah komunitas.

“Dengan komunitas selain bisa silaturahim, juga berbagi kebahagiaan dan rasa,” Ujar Orang nomer satu di kabupaten Sumenep.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Kepala desa Torbang Musan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihaknya dalam pelaksanaan ini bertujuan untuk memperkenalkan desa Torbang dan Sumenep ke kanca Nasional dan Internasional.

“Lewat kegiatan kontes ikan Cana ini, kami ingin menyampaikan kepada masyarakat luar baik nasional maupun internasional bahwa disini ada desa Torbang dan Kabupaten Sumenep, yang ada kekayaan dan potensi.” pungkasnya(Z)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan